Fakultas Psikologi Torehkan Prestasi Perwakilan Bidang Olahraga Ke Olimpiade Psikologi

Fakultas psikologi Uin Malang siap mengirimkan atlet di cabang olahraga futsal putra dan basket putra. Hal ini disampaikan langsung oleh bidang olahraga Dewan eksekutif Mahasiswa, “kami mempersiapkan atlet kami untuk siap berlaga di olimpiade psikologi nanti” jelas Puri (23/05) selaku CO bidang olahraga.

Kami mempersiapkan beberapa hal untuk mendukung persiapan itu, seperti mengadakan sparing futsal dengan jurusan lain bahkan kampus lain. Dan hari jumat (24/05) akan melakukan sparing futsal dengan kampus ITN, imbuhnya.

Optimis yang luar biasa ditunjukkan oleh bidang olahraga karena beberapa waktu lalu sempat menjurai beberapa cabang olahraga di turnamen unior cup di Uin Malang. Turnamen yang diadakan pada tanggal 11 sampai 23 april 2019, menjadikan tim basket putri mendapatkan juara 1, Futsal putra juara 2, dan volly putri jara 1.

Dari adanya prestasi ini semakin memantapkan tekad kami maju ke olimpiade psikologi nanti, terang Puri (23/05). Apalagi beberapa pemain yang kami miliki mempunyai keterampilan yang sangat baik, tugas saya sekarang hanya membangun chemistri agar setiap anggotanya semakin solid, tutupnya.