Kunjungan Study Banding UIN Antasari Banjarmasin Ke Fakultas Psikologi UIN Malang

[vc_row][vc_column][vc_column_text]Malang, 6 Desember 2023- Fakultas Psikologi Universitas Islam Negeri (UIN) Malang menerima kunjungan study banding dari Fakultas Usuluddin UIN Antasari Banjarmasin. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Sidang Fakultas Psikologi UIN Malang dan disambut dengan antusias oleh seluruh civitas akademika Fakultas Psikologi UIN Malang.

Kunjungan ini bertujuan untuk saling bertukar pengalaman dan pengetahuan antara dua institusi pendidikan tinggi Islam terkemuka di Indonesia. Acara dibuka oleh Wakil Dekan Fakultas Psikologi UIN Malang, Prof. Khudori Soleh.

Dalam rangkaian kegiatan, setiap unit di Fakultas Psikologi UIN Malang mempresentasikan peran dan fungsi mereka, terutama dalam bidang akademik. Unit-unit yang turut memaparkan yaitu, Laboratorium Psikodiagnostik dan Laboratorium Konseling. Presentasi ini memberikan gambaran menyeluruh tentang kontribusi masing-masing unit dalam mendukung kegiatan akademik di fakultas.

Setelah pemaparan, dilanjutkan dengan sesi diskusi ringan yang melibatkan perwakilan dari kedua belah pihak. Diskusi tersebut membahas berbagai hal terkait sistem yang diterapkan di Fakultas Psikologi UIN Malang, seperti Sistem Informasi Bagian Akademik (SISBAK), Sistem Informasi Akademik (SIAKAD), Sistem Informasi Layanan Akademik Magister Psikologi (SIMAGIS), dan sistem akademik lainnya.

Pertukaran informasi ini menjadi kesempatan bagi UIN Antasari Banjarmasin untuk mendapatkan pemahaman mendalam mengenai praktik terbaik yang telah diterapkan oleh Fakultas Psikologi UIN Malang. Selain itu, pembahasan juga mencakup aspek-aspek teknis terkait pengelolaan data dan informasi di lingkungan akademik.

Prof. Khudori menyampaikan, “Kami sangat senang dapat berbagi pengalaman dan pengetahuan dengan UIN Antasari Banjarmasin. Semoga kunjungan ini dapat memperkuat kerjasama antara kedua fakultas, serta memberikan inspirasi untuk peningkatan kualitas pendidikan.”

Kegiatan study banding ini berjalan dengan lancar dan penuh interaksi yang konstruktif antara kedua belah pihak. Harapannya, pertukaran ini dapat memberikan dampak positif bagi perkembangan dan peningkatan kualitas pendidikan di bidang psikologi di kedua institusi.

Fahmi[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *